KEGIATAN HUNTING MINGGUAN PERTAMA YANG DIIKUTI SELURUH BPH KEPENGURUSAN PERIODE 2020/2021

Bandar Lampung - Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Darmajaya Computer & Film Club (DCFC) Institut Informatika dan Bisnis (IIB) Darmajaya melakukan kegiatan hunting dengan genre Human Interest (HI) yang mengangkat tema kehidupan manusia dan aktifitasnya. Yang diikuti seluruh Badan Pengurus Harian (BPH) UKM DCFC Darmajaya Periode 2020/2021 yang berjumlahkan kurang lebih 42 orang.

Untuk kegiatan hunting kali ini dilaksanakan pada hari Minggu, 25 Oktober 2020 yang berlokasikan di pasar kangkung, teluk betung . Koordinator Fotografi UKM DCFC Darmajaya, Rio Anggara mengatakan "Mengingat hari minggu adalah hari paling aktif dipasar, saya rasa akan lebih banyak momen yang dapat diabadikan dibanding hari-hari lainnya" ungkapnya, Minggu (25/10/2020).

Ia menegaskan "kegitan ini tetap dilakukan dengan protokol kesehatan yang ada, mengingat masih dalam situasi New Normal akibat pandemi COVID-19, namun itu semua tidak menyurutkan semangat para peserta hunting untuk tetap berkarya" Ujarnya. 

Ketua Umum UKM DCFC Darmajaya M. Syaiful Ma’arif dalam pembahasan kegiatan ini "Selain untuk mengasah kreatifitas para peserta dalam dunia Fotografi kegiatan ini juga bertujuan untuk menambah wawasan bagaimana teknik, cara maupun etika dalam proses pengambilan gambar didalam Human Interest (HI)" tandasnya.

Banyak sekali pelajaran yang didapat pada kegiatan ini, Peserta hunting perdana Popi mengungkapkan "Menurut saya pada hunting kali ini sangat seru dan pastinya banyak sekali ilmu yang didapat" ungkapnya. namun dikarenakan ini adalah hunting yang pertama maka ada beberapa kesalahan yang harus diperbaiki lagi kedepannya" imbuhnya.

Sekretaris Jendral UKM DCFC Darmajaya Rafly Chandra merasa senang bisa menggelar kegiatan Hunting mingguan walaupun ditengah pandemi corona ini “Kami merasa senang karena ini merupakan kegiatan perdana yang digelarkan oleh Divisi Fotografi UKM DCFC Darmajaya yang tetap semangat walaupun masih pada situasi pandemi” ujarnya.
 
Ia juga berharap kedepannya bisa lebih baik lagi dan lebih banyak yang mengikuti kegiatan ini “Walaupun bisa dikatakan sukses Kami masih mengevaluasi kembali karena kami ingin yang lebih baik lagi dari ini dan semoga kedepannya ada inovasi terbaru” tutupnya.